Jumat, 30 Agustus 2013

Indahnya Segara Anakan -Sempu



pulau sempu adalah salah satu objek wisata yang patut di kunjungi, alamnya yang masih tergolong alami membuat pantai sempu sangat indah dilihat.
1366662271664596249
awal perjalanan ini bisa dibilang dadakan karena gak ada planning sama sekali bakal mau kesana, berawal dari diajak temen yang sumpek dengan ujian di kampus dan saya juga yang sumpek dengan rutinitas dilab, loh mas-nya gak ujian ta? saya udah semester 8 udah tinggal skripsi jadi gak ada ujian, cuma bantu-bantu di lab sebagai asdos dan memberi dan membimbing temen-temen yang mau ikut kontes robot.
berhubung bisa dibilang tanggal tua jadi temen-temen yang lain gak bisa ikut, mau di pindah kehari lain takut uangnya keburu abis, jadi ya nekat berangkat ber-2, kita berangkat sekitar jam setengah 6pagi, dan sampai di sendang biru sekitar jam 9an setelah tanya ke tukang parkir ternyata sewa perahu lebih banyak orang makin sedikit uang yang akan dikeluarin (max 10 orang/perahu). sebelum itu harus daftar dulu dibagian administrasi untuk keberangkatan.
dari jam 9-11 nunggu ternyata gak ada orang yang berencana camping di sempu, dari info yang didapat ternyata yang nyebrang untuk camping rata-rata sore, “kelamaan” jadi mutusin untuk ber-2 aja nyebrangnnya.  kebanyakan dari wisatawan akan menghabiskan 1hari disana, jadi ya terpaksa deh cuma ber-2 aja naik perahunya. ngakbutuh waktu lama untuk sampai di pantai sempu sekitar 5-10 menit udah sampai, nah dari situ kita berjalan kaki menuju pantai segara anakan yang terletak 2,5km dari tempat kita turun dari perahu. butuh waktu sekitar 2jam untuk mencapai lokasi tersebut, dengan berjalan pelan-pelan tanpa berhenti. waktu yang cukup untuk mengeluarkan keringat dari dalam tubuh :)
sampai di segara anakan pantai yang dikelilingi oleh tebing-tebing siap menyambut mata kita. beautiful sungguh sangat cantik pantai ini, apa lagi kalo dinikmati dipagi hari saat bangun tidur.
13666623751329869243

13666624041811769358

13666624541536876542
catatan :
- jika berencana camping hal-hal yang harus dibawa :
- pada saat registrasi biasanya kalo yang baru ke sempu akan ditawari jasa pemandu, tapi menurut saya gak usah, karena jalannya gampang, intinya ngikuti jalan yang sudah ada (bagi yang mau berhemat). tapi rada maksa soalnya yang jaga kayak sedikit maksa buat nyewa jasa pemandu. (maklum kalo gak gitu pemandunya nganggur semua :) )
- jika mau makan, atau membeli perbekalan tambahan sebaiknya beli di warung deket pintu keluar, harganya disana normal semua.
- pilih jalan yang sudah dilewati banyak orang, jangan pernah milih jalan yang jarang dilewati orang, awas kesasar.
estimasi biaya :
  • Bensin (35.000 pulang-pergi dari surabaya)

  • Biaya masuk ke sendang biru (15.000/2 orang)

  • Biaya parkir sepeda (5000/hari)

  • Biaya sewa perahu (100.000/perahu max 10 orang, pulang pergi)

  • Belanja Konsumsi (kurang lebih 20.000)

- jangan pernah membuang sampah sembarangan, apa lagi pada waktu perjalanan ke pantai (jagalah kebersihan buat anak cucu kita kelak bisa menikmati juga). bakar sampah kalo gak mau di bawa, tapi kalo bakar tungguin sampai habis entar malah kebakaran.
jika biaya masuk kesendang biru dibagi 2 dan biaya sewa perahu dibagi 10, maka biaya yang dikeluarin. 77500

Tidak ada komentar:

Posting Komentar